MotoGP

Valentino Rossi Berhati-hati di MotoGP Austria

http://www.motogpstar.com/wp-content/uploads/2018/08/valentino-rossi-motogp-austria-2018.jpg

Pembalap dari Italia Valentino Rossi mewaspadai kemungkinan Yamaha akan kesulitan di GP Austria yang akan berlangsung akhir pekan ini, karena diatas kertas sirkuit Red Bull Ring tidak sesuai dengan Yamaha YZR-M1 yang ditungganginya.

Yamaha mengalami kesulitan dalam kecepatan di Red Bull Ring sejak kembali ke kalender pada tahun 2016, dengan kurangnya traksi M1 di bawah akselerasi yang membuat Rossi harus puas finish di posisi ketujuh tahun lalu.

Hasil balapan tahun lalu menjadi balapan terburuknya Rossi, Rossi berhati-hati supaya tidak mengalami hal yang serupa seperti tahun kemarin.

“Ini selalu menjadi trek yang sulit, terutama tahun lalu saya tidak menikmati banyak karena kami struggling, kami sangat struggling, balapan yang paling sulit bagi saya,” kata Rossi, yang berhasil meraih podium GP pertamanya di Austria pada tahun 1996.

“Belum pernah naik podium di sini (di MotoGP). Pada tahun 2016 balapan tidak terlalu buruk, karena saya dan Jorge (Lorenzo) kuat dalam lomba dan tidak terlalu jauh dari Ducati.

“Tapi bagi saya belum cukup untuk podium. Jadi kita lihat, kita harus berusaha membuat segalanya semaksimal mungkin, semua detail kecil untuk berusaha sekuat mungkin.

“Di atas kertas, itu bukan trek balap terbaik, mungkin kita harus sedikit kesulitan.”

Setelah tes Brno pasca balapan, Rossi merasa dia akan “kurang lebih” pada tingkat yang sama seperti saat Grand Prix Ceko setelah Yamaha tidak menemukan “sesuatu yang lebih baik” untuk memperbaiki masalah akselerasinya, dan tidak yakin apakah ada yang baru secara radikal yang akan dibawa ke tes selanjutnya.

About the author

eroy_id

Saya adalah pencinta otomotif khususnya dunia MotoGP, selain sebagai Penulis di motogpstar.com saya juga bekerja disalah satu e-commerce Indonesia. Pertama Kali menyukai MotoGP pada saat umur 15 tahun ketika di SMP.

Leave a Comment